Pada tanggal 21 maret 2017 bertempat di Hotel Gran Whiz Nusa Dua Bali Pusjatan menyelenggarakan Workshop Asbuton Research Project bersama NILIM dan PWRI dari Jepang. Workshop ini membahas kerjasama penelitian teknologi Asbuton untuk meningkatkan utilitasnya sehingga tidak hanya bisa digunakan di Indonesia tapi juga di negara lainnya. Dalam sambutannya Kepala Loka Litbang Asbuton Madi Hermadi menyampaikan bahwa Pusjatan telah mempunyai Roadmap penelitian asbuton yang dimulai pada Tahun 2014 dan berakhir pada tahun 2017, beliau juga berharap kalua Jepang nantinya bisa menjadi salah satu pengguna teknologi Asbuton. Hal senada juga disampaikan oleh Kazuyuki Kubo dari NILIM Jepang, pihaknya berharap dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan teknologi Asbuton di Indonesia.